Bisnis

Ini 5 Digital Banking Pilihan Warga RI 

Cashless Makin Di gemari, Ini 5 Digital Banking Pilihan Warga RI

Ini 5 Digital Banking Pilihan Warga RI Masyarakat Indonesia. Kini semakin banyak yang mulai menggunakan digital banking untuk memudahkan dalam bertransaksi baik dari wilayah kota maupun pedesaan. Digital banking, mempermudah para nasabah untuk melakukan transaksi perbankan di mana saja tanpa harus datang ke kantor cabang.

Digital banking atau g merupakan penyediaan layanan perbankan melalui kanal digital atau online menggunakan aplikasi seluler, situs web, maupun platform online lainnya. Penyediaan layanan yang bisa diakses melalui aplikasi seluler atau laptop lebih dikenal dengan mobile banking.

Pertumbuhan digital banking terus meningkat. Bank Indonesia (BI) mencatat transaksi digital banking tembus Rp15.881,5 triliun pada kuartal I 2024. Angka tersebut tumbuh 16,15% di banding periode yang sama tahun lalu (year on year/yoy).

Nominal transaksi uang elektronik (UE) meningkat 41,70% (yoy) menjadi Rp253,39 triliun. Transaksi Bank Indonesia Real Time Gross Settlement (BI-RTGS) meningkat 6,62% menjadi Rp42.005,48 triliun pada kuartal I 2024.

Kemudian, untuk transaksi BI-Fast melesat 55,4% menjadi Rp1.760,59 triliun. Lalu, nominal transaksi QRIS tumbuh 175,44% (yoy), dengan jumlah pengguna mencapai 48,12 juta dan jumlah merchant 31,61 juta.
Adapun, nominal kartu kredit masih meningkat 7,71% (yoy) mencapai Rp105,13 triliun. Sedangkan, nominal transaksi pembayaran menggunakan kartu ATM/D turun sebesar 3,8% menjadi Rp1.831,77 triliun.

CNBC Indonesia Research telah merangkum lima bank yang memiliki pengguna digital banking terbanyak di Indonesia.

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) 33,5 juta 969,9 juta transaksi Rp1.251,1 triliun BRImo
PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) 28,3 juta 7,2 miliar transaksi Rp6.586 triliun m-BCA dan klik BCA
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) 24 juta 846 juta transaksi Rp921 triliun Livin’
PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) 2,7 juta 415 juta transaksi Rp57,5 triliun BTN Mobile
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) 16,9 juta 318 juta transaksi Rp347 triliun BNI Mobile Banking

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI)

Menempati posisi pertama dengan jumlah pengguna aplikasi mobile banking terbanyak. Total pengguna mobile banking bank BRI yakni BRImo pada kuartal I 2024 tercatat tumbuh 30,3% secara tahunan (yoy) menjadi 33,5 juta pengguna, dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 25,7 juta pengguna.

Kemudian, jumlah transaksi tumbuh signifikan mencapai 969,6 juta transaksi pada kuartal I 2024, melesat 55,2% (yoy) dari sebelumnya 624,7 juta. Adapun, nilai transaksi mobile banking BRI mencapai Rp1.251,1 triliun pada kuartal I 2024 tumbuh 41,8% (yoy) dari sebelumnya Rp881,8 triliun.

Baca juga: Rekomendasi Beach Club di Bali yang Masuknya Gratis

PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)

yang dimana pada kuartal I 2024 mencatat kenaikan jumlah pengguna mobile banking sebesar 9% dengan total pengguna sebanyak 30,8 juta pengguna, dari sebelumnya 28,3 juta. Volume transaksi digital bank BCA, yang terdiri dari mobile dan internet banking BCA mencapai 7,2 miliar, tumbuh 24% (yoy) dari tahun sebelumnya 5,8 miliar.

Adapun, total nilai transaksi mobile dan internet banking mencapai Rp6,586 triliun, naik 12% (yoy). Hingga kuartal I 2024, total nasabah BCA mencapai 31,3 juta atau tumbuh 7% (yoy).

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI)

Bank plat merah ini mencatat pertumbuhan pengguna mobil banking sebesar 39% menjadi 24 juta pengguna. Melalui Super App Livin’ by Mandiri yang telah mampu mengelola 846 juta transaksi pada kuartal I 2024, meningkat 41,7% (yoy). Kemudian, nilai transaksi Livin’ by Mandiri pada kuartal I 2024 tercatat sebesar Rp921 triliun, tumbuh sebesar 27,4% (yoy).

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI)

Pengguna mobile banking BNI terdata sebanyak 16,9 juta pada kuartal I 2024, tumbuh 18,5% dibandingkan periode yang sama tahun lalu 14,3 juta.

Sementara itu, total transaksi mobile banking BNI pada kuartal I 2024 meningkat 53,9% (yoy) menjadi 318 juta dari sebelumnya 207 juta transaksi. Dan nilai transaksi BNI Mobile mencapai Rp347 triliun, tumbuh 35,9% (yoy) dari sebelumnya Rp255 triliun.

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN)

Jumlah pengguna platform digital BTN Mobile sebanyak 2,7 juta pada kuartal I 2024. Sementara itu, jumlah transaksi mencapai 415 juta, naik 138% yoy. Adapun, nilai transaksi tumbuh sebesar 54% (yoy) menjadi Rp57,5 triliun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *